Hotel

Amber Lombok Beach Resort Destinasi Pariwisata Terkemuka di Pantai Kuta

LOMBOK-Royal Amber Villa merupakan satu dari koleksi villa di dalam Amber Lombok Beach Resort yang terletak di destinasi pariwisata terkemuka di Pantai Kuta Lombok. Villa yang menawarkan keramahan pelayanan resort, kenyamanan dan privasi.

“Menginap di Royal Amber Villa, tamu bisa mendapatkan ruang yang luas, privasi, dan fleksibilitas seperti tinggal di rumah sendiri pada saat berlibur,” ungkap owner Amber Lombok Beach Resort, Theo Dandine, Senin 6 Agustus 2024.

Theo Dandine yang berkebangsaan Prancis itu kemudian menyatakan, Royal Amber Villa siap menjadi spot menginap yang wajib dicoba. Di sini, tamu dapat menemukan keheningan resort tepi pantai yang mempesona.

Villa ini memiliki kolam renang pribadi, taman yang asri, pemandangan laut biru yang menakjubkan dan pasir putih yang indah. “Kami mengundang Anda untuk menginap di villa kami,” ajak Theo Dandine.

BACA JUGA:  Sthala, a Tribute Portfolio Hotel Ubud, Tempat Bulan Madu Paling Romantis di Bali

Lokasi Amber Lombok Beach Resort sangat ideal berdekatan dengan pantai surfing. Tamu bisa memilih bersantai di Mukti Wellness Center atau menikmati kuliner dan cocktails racikan bartender, baik di dalam villa maupun di Bayside Restaurant and Bar.

Vista dari infinity-edge pool yang menghadirkan pemandangan matahari terbenam dan ombak dramatis di pantai turut mempercantik suasana di villa ini. Apalagi ditambah sajian berbagai hidangan dan cocktail di Bayside Lounge.

Saat menikmati menu-menu yang ada, suasana akan menjadi sangat romantic. Ketika tamu menikmati kuliner, akan diiringi alunan musik yang menyempurnakan setiap momen bersama orang-orang tersayang.

Royal Amber Villa memiliki 3 kamar tidur dan luas villa 250 m2, sehingga menjanjikan kenyamanan dan keleluasaan selama berlibur. Villa ini terdiri dari ruang-ruang indoor dan outdoor yang luas, kolam renang pribadi.

BACA JUGA:  Iftar Begibung Dinner and Nyepi Feast at Amber Lombok Beach Resort

Memiliki 3 kamar tidur dengan kamar mandi dalam, dengan 2 King bed & 2 Twin bed, dapur yang lengkap, ruang makan dan ruang bersantai, tempat duduk di luar dan loungers, kesemuanya dikelilingi oleh taman tropis yang indah.

Ruang-ruang dirancang untuk kenyamanan, melepaskan kepenatan sekaligus untuk relaksasi. “Royal Amber Villa menjadi salah satu opsi menginap di resort kami yang bertujuan memenuhi kebutuhan para pelancong masa kini yang membutuhkan akomodasi berkualitas,” paparnya.

Tamu bisa mendapatkan ruang yang luas, privasi, dan fleksibilitas seperti tinggal di rumah sendiri pada saat berlibur. Royal Amber Villa di Amber Lombok Beach Resort memberikan pengalaman relaksasi selama berlibur di Lombok.

Dengan bersantai di tepi kolam yang teduh dan taman yang asri, menjalankan aktivitas berolah raga atau sekedar menikmati minuman sambil memandang sunset di teras villa. Villa ini cocok untuk reuni keluarga, grup, atau bersama teman mencari ketegangan berselancar di pantai Torok.

BACA JUGA:  Sthala Jazz Sweet November Bersama Dan Costa

“Royal Amber Villa merupakan pilihan menginap yang tepat untuk beristirahat, menyegarkan jiwa dan raga, mencicipi aneka pilihan kuliner dan minuman, menjalani perawatan tubuh, atau sekedar berjemur sambil bersantai,” pungkas Theo Dandine. [BT/rilis]

Shares: